Posted by Unknown at 05.25
Read our previous post
Jakarta - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menghadiri puncak perayaan hari Natal di JCC, Senayan, Jakarta. Di dalam acara, SBY disuguhi sejumlah penampilan, termasuk sebuah pohon natal raksasa yang terbuat dari rempah-rempah.Acara yang dimulai pukul 19.00 WIB, Kamis (27/12/2012) ini dihadiri oleh SBY dan istri Ani Yudhoyono dan Wapres Boediono beserta istrinya, Herawati. Hadir juga Menteri Agama, Suryadharma Ali dan menteri lain di KIB jilid II. Bertindak selaku ketua panitia adalah Menkes Nafsiah Mboi.
Nafsiah saat menyampaikan laporannya di hadapan SBY mengatakan, perayaan natal tahun ini mengambil tema 'Allah telah mengasihi kita'. Acara natal diisi dengan bakti sosial, berupa pembangunan rumah penduduk dan rumah ibadah, termasuk gereja dan masjid.
"Daerah yang terpilih untuk kegiatan bakti sosial dalam rangka natal tahun 2012 ini adalah Kecamatan Waypanji di Lampung Selatan," ujar Nafsiah.
Di akhir sambutannya, Nafsiah sempat mengajak SBY dan seluruh hadirin untuk menyaksikan sebuah pohon natal raksasa yang berada di sisi kiri panggung. Pohon ituberbeda dengan pohon natal biasa karena terbuat dari padi, jagung dan ubi-ubian.
"Dia terbuat seluruhnya padi, jagung, ubi-ubian, sayur dan buah-buahan sebagai tanda syukur kita atas kasih dan berkat Tuhan," imbuhnya.
Sumber : detik.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar